Our Journey to The Future

Our Journey to The Future

Senin, 19 Januari 2015

[RESEP] Cinnamon rolls with creamcheese frosting

بِسْمِ اللّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

jadi gara-gara liat DP BBM nya sahabatku yang gambar cinnamon rolls, jadinya mupeng berat ngebayangin cinnamon rolls yang berlelehkan creamcheese.

langsung googling resep, dan berlabuhlah aku pada resep mbak Endang JTT.



Cinnamon Rolls (copas Resep mbak Endang)

Resep didaptasikan dari buku Bread Baker's Apprentice by Peter Reinhart - Cinnamon Bun

Untuk 10 buah roti

Bahan:
- 5 sendok makan mentega/margarine
- 1 sendok teh garam
- 6 sendok makan gula pasir
- 1 butir telur, kocok lepas
- 1 sendok teh parutan kulit jeruk lemon
- 420 gram tepung terigu serba guna (aku cakra 200 sisanya segitiga)
- 2 sendok teh ragi instan, pastikan fresh (saya pakai Fermipan)
- 3 sendok makan susu bubuk
- 250 ml air (aku sekitar 220ml)
- 5 sendok makan gula + 1 sendok makan kayu manis bubuk (untuk taburan adonan sebelum digulung)

Glaze pake resep mbak Hesti
3 Sdm Cream Cheese (aku cuma 2 SDM :P)
2 Sdm butter
1 1/2 Sdm gula halus (aku ganti 2 sdm SKM)
3 Sdm susu cair (aku ganti air aja)

cara membuat
  1. Terigu dan ragi dicampur rata
  2. Mixer mentega, gula, susu bubuk garam sampai agak memgembang
  3. Masukkan telur dan parutan kulit lemon. mixer lagi sampai adonan smooth, warna agak putih.
  4. Masukkan terigu bergantian dengan air. aduk hingga rata. aku kira-kira sekitar 10-15 menit
  5. diamkan dan tutup dengan serbet basah atau kalo aku biasanya pake cling wrap.
adonan nantinya akan cenderung lembek. nggak masalah kok. tinggal taburi meja dengan terigu, dan lumuri tangan dengan minyak atau terigu.

cara menggulungnya lihat disini aja yaa :P

hasilnya. sangat memuaskaaannnn.
aku belom pernah nyoba roti dengan mentega dikocok duluan. ternyata hasilnya empukkk.
trus karna ada penambahan parutan lemon, jadi rotinya perpaduan wangi kayu manis dan lemon, ditambah 'guyuran creamcheese frostingnya. bener-bener sedaaapppp. sangat layak untuk dicoba. so recommended!



bener-bener satu potong nggak akan cukup ^_^

selamat mencoba ^_^

2 komentar:

Fitri3boys mengatakan...

mantab.rasa dan fotonya bagus bgt..

samaan aku juga suka blognya mba endang

Lyliana Thia mengatakan...

oowh cinnamon and cream cheese...
ssoooo goood...

thanks for sharing mbak ita ^_^