Our Journey to The Future

Our Journey to The Future

Rabu, 01 Februari 2012

[Resep] Ayam goreng wijen

 
Menu lauk kami hari ini, sekalian dalam rangka mengerjakan even Pawon Ibu bulan ini, yaitu chicken month :)

Sumbernya aku dapat dari resepnugraha.net cuma aku sesuaikan dg bahan2 yg ada :p

Bahan :
1/2 kg ayam (dipotong 9, dan yang ku pakai 5potong, disesuikan kebutuhan lauk hari ini :D)
3siung bawang putih
garam secukupnya

Bahan pencelup :
3 sdm muncung tepung terigu
1 sdm biasa tepung beras
Soda kue secukupnya (kira2 1/4sdt)
Garam secukupnya
1 telur, kocok lepas
Wijen secukupnya
Air secukupnya

Cara :
Haluskan bawang putih dan garam lalu tambah air, lalu masukkan ayam kerendaman bawang putih.
Diamkan 30menit

Campur bahan kering dari bahan pencelup.
Ditempat terpisah kocok telur, lalu tambahkan bahan tepung, aduk rata.
Tambahkan air, sampai kekentalan yg diinginkan.

Celupkan ayam ke bahan pencelup, lalu taburi wijen, kemudian digoreng (pakai api kecil saja, biar ayam matang merata)

Jika sudah kecoklatan matang, angkat dan sajikan:)

Selamat mencoba :)

Ps. Kata suamiku tepungnya kurang kriuk. Mungkin bisa ditambah jumlah tepung berasnya jadi 2sdm :)

Tidak ada komentar: